Saturday, August 1, 2015

Materi Microsoft Project : Pengenalan Manajemen Proyek dan Interface Project


Microsoft Project dikembangkan sejak 1984 dengan basis Ms-DOS. Kemudian perangkat lunak tersebut dikembangkan dengan basis Windows dan dikenal dengan nama Microsoft  Project (Ms Project). Tiga versi terakhir dari Ms Project adalah Ms Project 2007, 2010 dan 2013. Project Management Institute (PMI) mendefinisikan Microsoft Project merupakan sebagai sebuah aplikasi dari pengetahuan, keahlian dan alat pada aktivitas proyek tertentu untuk memenuhi persyaratan berlangsungnya sebuah proyek.  Persyaratan yang dimaksud dikenal sebagai  triple constraints atau project triangle, yang terdiri dari waktu, biaya dan kualitas.
Tiga siklus utama dalam manajemen proyek adalah :
  1. Inisiasi
  2. Perencanaan
  3. Eksekusi
Tiga teknik yang populer digunakan dalam manajemen proyek ialah Gantt Chart, CPM (Critical Path Method) dan PERT (Program Evaluation & Review Technique). Disiplin ilmu manajemen proyek menjadi salah satu disiplin ilmu yang paling banyak digunakan untuk membantu menyelesaikan  berbagai macam pekerjaan berkarakteristik proyek.

Karakteristik proyek antara lain :

  • Output spesifik.
  • Dibatasi waktu, anggaran dan sumber daya lain.
  • Melibatkan ahli lintas bidang, memerlukan koordinasi tinggi.
  • Bukan pekerjaan rutin

Dalam web ini yang digunakan adalah menu yang ada di versi 2010, Interface yang terdapat dalam Microsoft Project adalah sebagai berikut :

Ribbon dan Quick Access Toolbar akan memberikan akses ke berbagai fungsi utama dan beberapa fitur Project.

Quick Access Toolbar muncul di layar bagian atas, dan bisa diakses cukup dengan satu klik untuk mengakses perintah-perintah favorit . Anda bisa memodifikasi Toolbar ini, dimana Anda bisa menambah atau menghapus perintah-perintah dengan cara memilih menu drop-down yang ada di sebelah kanan Toolbar. Dari menu tersebut, Anda juga bisa mengatur untuk meletakkan toolbar dibawah ribbon atau diatas ribbon.. 

Ribbon terdiri dari tujuh tab (File, Task, Resource, Report, Project, View, dan Format), dan tiap tab berisi kumpulan tombol dan perintah yang berhubungan dengan tab itu sendiri. Anda bisa memodifikasi Ribbon dengan cara klik kanan lalu pilih Customize The Ribbon, atau Anda bisa menyembunyikannya dengan cara memilih Collapse The Ribbon. 

Gantt Table Area terbagi menjadi beberapa baris dan kolom (seperti worksheet pada Excel). Didalam tampilan Gantt Table, tiap baris berisi Task dan tiap kolom berisi informasi spesifik tentang Task tersebut. Kolom Task bisa disembunyikan (tapi tidak bisa dihapus), dan kolom Task tambahan bisa ditambahkan. Gunakan Scroll Bar (baik horizontal maupun vertikal) untuk melakukan navigasi naik-turun maupun kiri-kanan pada Task didalam Table Area untuk melihat kolom tambahan. 

Gantt Chart Area ditampilkan di sebelah kanan tabel dan ditampilkan untuk tiap Task, sebuah Bar menggambarkan durasi tiap Task berdasarkan tanggal Start dan Finishnya. Bar didalam Chart Area bisa menampilkan informasi lain, seperti Percent Complete dan Resource Names. Garis vertikal menandai tanggal sekarang, tanggal memulai project, dan tanggal berakhirnya project. 

Timescale mengindikasikan rentang waktu sekarang yang sedang ditampilkan di Chart Area. 

Status Bar ditampilkan di bagian bawah jendela dan menampilkan modus Task untuk Task baru (Manual atau terjadwal), shortcut ke tampilan berbeda, dan Zoom Slider. Zoom Slider ini juga akan mengubah Timescale. 

Table Area dan Chart Area dipisahkan oleh vertikal bar. Bar ini bisa dipindahkan ke kiri atau kanan untuk menampilkan lebih banyak area tabel atau chart sesuai dengan keperluan.

No comments:

Post a Comment