Friday, July 11, 2014

‘Israel’ Shock Lihat Kemampuan Roket Hamas

Sahabat, kemampuan roket Gerakan Perlawanan Islam Hamas dan gempurannya ke sebagian besar kota-kota Zionis di wilayah Palestina yang dijajah tahun 1948 telah membuat gelisah para pejabat keamanan dan politik ‘Israel’. Sementara itu ketakutan menyelimuti kalangan penduduk Zionis. Mereka terpaksa tidur di bunker perlindungan.

Surat kabar Zionis Yedeot Aharonot menyebut gambaran situasi di permukiman-permukiman Yahudi dan kota-kota Zionis yang mengalami “Shock” melihat kemampuan roket Hamas. Aharonot menyatakan bahwa roket-roket Hamas sampai saat ini sudah bisa menjangkau sejauh 112 kilometer.

Kebanyakan mereka yang di institusi keamanan telah memprediksi roket Hamas hanya menjangkau Tel Aviv. Bahkan jutaan Zionis tidak menyangka roket-roket Gaza sampai ke wilayah tempat tinggal mereka di wilayah utara Palestina yang diduduki ‘Israel’ sejak 1948.
Sementara itu TV7 Zionis mengatakan bahwa pimpinan ‘Israel’belum memahami apa yang terjadi setelah roket-roket Hamas menjangkau wilayah yang sangat dekat dengan Haifa. TV Zionis ini menilai apa yang terjadi merupakan kegagalan besar intelijen terhadap informasi keamanan seputar kemampuan roket Hamas.

TV7 Zionis menyebut roket-roket Hamas dengan istilah “Senjata Hari Kiamat”, yang muncul dengan sangat tiba-tiba, lebih dari yang diperkirakan dinas keamanan umum Zionis Shin Bet, dinas keamanan dan intelijen.

Istilah “Senjata Hari Kiamat” ini dikenal di ‘Israel’ sebagai istilah militer yang merujuk kepada kemampuan pihak-pihak yang diperangi ‘Israel’ dalam kepemilikan senjata modern. Kemampuan itu dinilai membayakan rakyat Zionis. Menjelang perang yang terjadi saat ini ‘Israel’ sudah mengkhawatirkan senjata tersebut.

Sumber : AL-QUDS (SALAM-ONLINE)
Stay cool in http://newmasgun.blogspot.com/

No comments:

Post a Comment